Jenishantudunia.com – Negara-negara Arab atau sering juga sebagai negara-negara Timur Tengah telah dikenal sebagai Negara yang memiliki sejarah panjang perkembangan Islam. Timur Tengah dapat disebut sebagai negara legendaris bagi mayoritas Muslim di dunia, karena di negara ini agama Islam mulai tumbuh dan berkembang.
Tapi ternyata di balik semua kisah legendaris terkait perkembangan agama Islam Negara penghasil minyak terbesar di bumi tersebut pun memiliki sejumlah kisah legenda tentang makhluk gaib. Salah satu kisah yang paling melegenda bagi seluruh masyarakat Arab adalah legenda tentang iblis yang dikenal dengan nama ghoul.
Legenda Ghoul
Dalam dunia mitologi, Makhluk Legendaris dari tanah Arab ini konon berasal dari bahasa Arab ghul yang artinya merebut, tapi beberapa sejarawan juga kerap menyebutnya sebagai gallu yang merupaka iblis Mesopotamia. Atau secara harfiah dipercaya sebagai iblis atau setan.
Ghoul dipercaya sebagai makhluk dari bangsa jin yang memiliki perwujudan yang sangat mengerikan. Menurut legenda, makhluk yang satu ini dipercaya sebagai pemimpin dari para iblis, karena sosoknya yang jauh lebih buruk daan lebih mengerikan dari bentuk monster. Konon menurut kisah legendanya makhluk ini adalah makhluk halus yang bisa memangsa dan meminum darah manusia. Dari berbagai kisah legenda yang beredar ghoul dipercaya sering menampakkan wujudnya di daerah atau kawasan perkuburan, rumah kosong atau tempat tempat yang sudah lama tidak di huni. Hal tersebut diperkuat dengan legenda yang mengatakan bahwa selain memangsa manusia ghoul juga sering memangsa jasad manusia yang baru di kubur.
Baca juga : Legenda Manusia Serigala, Werewolf
Ghoul merupakan urban legend yang sangat mengerikan, meski makhluk ini dipercaya sebagai kisah legenda untuk menakuti anak-anak namun tidak sedikit kalangan yang percaya dengan keberadaanya. Berdasarkan legenda, makhluk ini dipercaya sebagai makhluk yang bisa berubah wujud, konon saat menakuti mangsanya maka ghoul akan berubah menjadi se ekor binatang. Secara umum menurut legenda yang banyak dipercaya ghoul digambarkan sebagai sosok monster yang menyerupai manusia tapi dia memiliki bentuk wajah yang sangat menyeramkan. Konon ghoul punya bentuk wajah yang sangat beringas, matanya yang merah menyala, bertaring, bercakar dan bentuk tubuh yang sangat mengerikan.
Berdasarkan legenda, konon saat makhluk ini mengincar manusia ia akan berubah bentuk menjadi binatang. Tapi saat memangsa korbannya makhluk ini akan memperlihatkan wujudnya dan langsung memangsa manusia. Beberapa legenda menceritakan bahwa setelah memangsa manusia maka makhluk ini akan berubah wujud menyerupai korbannya.
Legenda ini pun sering dikaitkan dengan sifat tamak manusia atau orang-orang yang bersekutu dengan iblis atau jin.